Header AD

Sabtu Seru Bareng @HERE Maps - Tour de Java: Railroad Collection


Di akhir bulan Februari 2015, HERE Maps dan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto (UNSOED) mengadakan sebuah kegiatan yang masih termasuk dalam rangkaian HERE Maps Expert Community Program, yaitu Tour de Java: Railroad collection.

Kegiatan ini mengajak teman-teman mahasiswa dari UNSOED untuk mendapatkan pengalaman dan pengetahuan mengenai aplikasi GPS di bidang Navigasi sekaligus tracking jalur kereta dan verifikasi seluruh POI Stasiun Kereta Api di Pulau Jawa.

Tim Tour de Java beranggotakan 10 mahasiswa UNSOED dan mereka dibagi menjadi 5 tim kecil untuk mengelilingi Pulau Jawa dalam waktu 2 hari. Starting point mereka berawal dari Purwokerto, kota yang memiliki lokasi strategis dalam jaringan rel kereta api di Pulau Jawa karena berada di antara jalur Utara dan Selatan. 


Setiap orang dibekali 1 unit GPS handheld untuk merekam seluruh perjalanan dan menandai setiap setiap stasiun yang dilewati. Tentunya sebelum menggunakannya GPS tersebut, teman-teman UNSOED mendapatkan pelatihan terlebih dahulu dari tim HERE.

Perjalanan berlangsung seru dan setiap tim memiliki tantangan masing-masing. Seperti Fiftri dan Habsari, contohnya. Mereka memiliki rute paling jauh (Purwokerto-Banyuwangi) yang untuk menempuhnya memakan waktu 2 hari. Dan tentunya untuk menjaga stamina, mereka sudah menyiapkan cemilan yang dibawa dari Purwokerto.
 
Banyak kenangan dan keindahan pemandangan yang mereka temui sepanjang perjalanan, seperti Suko dan Iqo yang memiliki rute Semarang-Malang-Yogyakarta. Di tiap kota-kota tujuan wisata tersebut, mereka menyempatkan untuk berfoto-foto dan wisata kuliner.


Di akhir perjalanan, seluruh tim berkumpul kembali di Purwokerto, lalu mereka bertukar pengalaman selama 2 hari terakhir dan bersama-sama mengolah data hasil tracking GPS untuk dikontribusikan ke dalam HERE Expert Community Program.


Tertarik agar kampus kamu dapat bergabung di HERE Expert Community Program? Feel free to join! komunitas ini terbuka untuk masyarakat umum dan perguruan tinggi. Selain kamu bisa membuat peta secara gratis di tool HERE Map Creator, kamu juga berkesempatan mendapatkan pengalaman seru dan mengumpulkan berbagai badges menarik yang tentunya disertai special thank you give dari HERE.

Caranya gampang, buka www.here.com/mapcreator/, daftarkan diri kalian, dan kemudian kirimkan email ke idecpteam@here.com. Dalam kurung 1 x 24 Jam pasti bakal direspon. Last but not least, jangan lupa join di group Facebook HERE Expert Community Indonesia.


Sabtu Seru Bareng @HERE Maps - Tour de Java: Railroad Collection Sabtu Seru Bareng @HERE Maps - Tour de Java: Railroad Collection Reviewed by Prasetyo Herfianto on Maret 14, 2015 Rating: 5