Header AD

Tips & Trick: Install Layanan Google ke Nokia X


Walaupun menggunakan AOSP sebagai dasar dari software, Nokia X sama sekali tidak menggunakan layanan dari Google (Mail, Hangouts, Play Store dll). Sebagai gantinya, Nokia memberikan layanan dari Microsoft seperti Skype, Outlook, OneDrive dan toko aplikasi Nokia Store.

Sebagian pengguna mengeluhkan hal ini. Karena beberapa dari mereka menggunakan Google Mail sebagai sarana sinkron kontak dan kalender. Ada juga yang menggunakan Hangouts sebagai messenger utama, juga membutuhkan Play Store untuk aplikasi yang lebih lengkap. Untuk itu, kami buat tutorial untuk menginstall layanan Google ke Nokia X.

Yang Perlu Diperhatikan
  • Tutorial ini kami buat dengan fokus utama agar pengguna Nokia X dapat menggunakan akun Google untuk sinkron kontak, kalender dan pesan
  • Kami tidak menyarankan untuk menggunakan lewat Play Store, karena tidak semua aplikasi di sana support dengan Nokia X
  • Support developer lokal, download aplikasi yang sudah pasti kompatibel dengan Nokia X lewat Nokia Store
  • DWYOR (Do With Your Own Risk)!
  • Root Nokia X kamu sebelum menginstall layanan Google, cek di sini untuk tutorial root di Nokia X
Menginstall Layanan Google
  1. Download dan install aplikasi "Root Explorer" lewat aplikasi 1Mobile Market di Nokia X.
  2. Download aplikasi sistem Google di sini, dan download aplikasi Google (Hangouts, Maps dll) di sini.
  3. Ekstrak dua hasil download di atas menjadi masing-masing folder, dan copykan ke Nokia X (boleh ke phone storage / micro SD).
  4. Tap aplikasi Root Explorer yang sudah terinstall, dan tunggu sampai SuperSU muncul notifikasi, lalu tap "Grant". Maka sekarang kamu bisa akses file sistem.
  5. Buka folder yang berisi aplikasi sistem Google (NokiaX_Gapps_KashaMalaga_28.02.2014_3), swipe dari bawah layar ke atas - tap Multi-select, lalu centang semua file (select all) - copy.
  6. Arahkan ke /system/app, dan sebelum paste, tekan tombol "Mount R/W" yang ada di atas. Ini berfungsi agar sistem dapat diakses dan diubah kapasitasnya.
  7. Setelah menjadi "Mounted as R/W", paste file Google tadi, lalu ubah permissions tiap file yang dicopy tadi. Sentuh dan tahan tiap file - tap "Preferences". Pastikan Read tercentang untuk semua, dan Write hanya pada User. Hilangkan centang pada bagian execute (cek gambar di bawah).
  8. Setelah ke-23 file sudah diubah permissionsnya, kembalikan status mount dari R/W kembali ke R/O.
  9. Matikan dan nyalakan Nokia X. Jika proses dilakukan dengan benar, saat booting akan ada proses upgrading.
  • Install semua aplikasi yang ada di folder "NokiaX_SomeGoogleApps_2" (opsional untuk maps-2, music-1 dan launcher-1)
  • Matikan dan nyalakan Nokia X.

Sekarang kamu bisa sign-in ke Google Account lewat Settings - add account, dan menikmati semua layanan Google di Nokia X. Enjoy!




Tips & Trick: Install Layanan Google ke Nokia X Tips & Trick: Install Layanan Google ke Nokia X Reviewed by Prasetyo Herfianto on Mei 02, 2014 Rating: 5